7 Cara Menambah Berat Badan Secara Alami

2024年7月30日

Selain menurunkan berat badan, menambah berat badan bisa sama sulitnya bagi sebagian orang. Apalagi jika ingin menambah berat badan dengan cepat, misalnya cara menambah berat badan 5kg dalam seminggu. Namun, seperti yang dilansir dari Healthline.com, kamu bisa menaikkan berat badan 0.25–0.5% dari berat badan tubuh kamu per minggu. Tentunya tujuan tersebut harus dicapai dengan cara yang sehat dan alami. Yuk, simak caranya di artikel ini.

 

menambah berat badan

 

Mengapa Sulit Menambah Berat Badan?

Sebelum membahas cara menambah berat badan, penting untuk memahami alasan sebagian orang sulit menambah berat badan. Beberapa faktor yang mempengaruhi antara lain:


1. Metabolisme Tinggi

Beberapa orang memiliki metabolisme yang sangat cepat, sehingga tubuh mereka membakar kalori lebih cepat daripada orang lain.


2. Genetika

Faktor genetik juga berperan besar dalam menentukan bentuk tubuh dan kemampuan menambah berat badan.


3. Kebiasaan Makan

Pola makan yang kurang teratur dan konsumsi kalori yang rendah bisa menjadi penyebab sulitnya menambah berat badan.


Cara Menambah Berat Badan Secara Alami

Berikut ini adalah beberapa cara menambah berat badan secara alami yang bisa kamu coba:


1. Konsumsi Makanan Tinggi Kalori

Menambah asupan kalori harian adalah langkah pertama yang harus kamu lakukan. Pilihlah makanan yang kaya akan kalori tetapi juga padat nutrisi seperti kacang-kacangan, biji-bijian, alpukat, keju, dan minyak zaitun.


2. Tingkatkan Asupan Protein

Protein adalah nutrisi penting untuk menambah massa otot. Konsumsi makanan tinggi protein seperti daging tanpa lemak, ikan, telur, produk susu, dan kacang-kacangan. Protein shake atau suplemen protein juga bisa menjadi pilihan jika kamu kesulitan memenuhi kebutuhan protein harian melalui makanan saja.


3. Makan Lebih Sering

Cobalah untuk makan lebih sering, misalnya 5-6 kali sehari dengan porsi yang lebih kecil. Ini membantu meningkatkan asupan kalori tanpa membuat kamu merasa kekenyangan.


4. Minum Minuman Tinggi Kalori

Selain makan makanan padat kalori, minumlah minuman yang tinggi kalori seperti jus buah, smoothies, dan susu. Hindari minuman yang hanya mengandung gula tinggi tanpa nutrisi seperti soda.


5. Tidur Cukup

Tidur yang cukup sangat penting untuk pemulihan otot dan penambahan berat badan. Oleh karena itu, usahakan tidur minimal 7–8 jam setiap malam. 


6. Makan Sesuai Jadwal

Dalam menaikkan berat badan, kamu juga perlu makan dengan teratur setiap harinya di jam yang sama. Dengan melakukan cara ini, kamu bisa mendapatkan asupan makanan sesuai kebutuhan dan meningkatkan energi. Selain itu, makan sesuai jadwal juga bisa melatih disiplin kamu.

7. Olahraga

Olahraga seperti latihan kekuatan atau angkat beban bisa membantu menambah massa otot, yang secara alami akan meningkatkan berat badan kamu. Fokuslah pada latihan yang melibatkan banyak otot sekaligus seperti squat, deadlift, dan bench press. Jadi, jangan karena ingin menaikkan berat badan kamu malah jadi malas bergerak, ya. Nah, kalau kamu mau berolahraga, pastinya harus pakai pakaian yang nyaman. Kamu bisa nih, coba pakai Sweat T-Shirt Summer dari Happyfit yang enak dipakai dan warnanya menarik.


Dengan menerapkan tips di atas, kamu bisa menambah berat badan secara alami dan sehat. Ingatlah bahwa tiap orang bisa mengalami reaksi yang berbeda. Maka dari itu, pastikan pantau terus perkembangan kamu dan sesuaikan rencana dengan kebutuhan kamu. Semoga bermanfaat.

Blog posts list